Halaman

Blogger : Put Banner by Click

Kebiasaan lama memang sanggup meninabobokan ya? terkadang kita baru sadar akan perubahan setelah diingatkan pihak lain.

Wah bukan maksud untuk memberikan prakata yang membingungkan, hanya kayaknya tepat untuk menggambarkan keadaan tampilan edittag. Setelah setia dengan tampilan dulu yang menggunakan mode template, kini pengunjung edittag pasti segera paham bila kini telah berganti. Alasanya pun mungkin pernah dibaca disini. Jadi berikut ini yang dimaksudkan pada postingan kali ini:

Penggunaan layout memang sudah dimaklumi punya banyak kekuatan dengan dukungan widget dan page element. Nah, mestinya penggunaan textarea untuk menampilkan kolom kode banner edittag tak perlu serepot itu. Kini ada yang lebih mudah. Tentu karena alasana widget menjadi sarana substitusinya. Bila dulu kita harus repot menyalin semua kode hanya untuk menampilkanya di blog lain, maka kini semua terasa usang. Hanya perlu klik tombol yang kita siapkan sebelumnya, dan...woala...banner kita akan tampil dengan otomatis. Sudah terbayang kan kemudahanya?

Begini kodenya :

Klik tombol ini untuk pasang banner di blogmu:
<form action="http://beta.blogger.com/add-widget" method="POST"><input value="FAVOURITE" name="widget.title" type="hidden"/><textarea style="display:none;" name="widget.content"><a href="http://alamatblog.blogspot.com"><img alt="namablog" src="http://photos1.blogger.com/banner.gif"/></a></textarea><input value="http://buzz.blogger.com" name="infoUrl" type="hidden"/><input value="http://www.blogger.com/img/icon_logo32.gif" name="logoUrl" type="hidden"/><input value="Pasang Bannerku" name="go" type="submit"/></form>

Tentu ada yang perlu disesuikan dari kode diatas, yakni http://alamatblog.blogspot.com diganti ke alamat URL blog kita, lalu http://photos1.blogger.com/banner.gif diganti dengan alamat URL file banner kita.

Itu saja? yak, ini juga sudah cukup. Tapi bila ingin mengedit lebih jauh, kita juga mengganti bagian Pasang Bannerku menjadi kata lainnya agar nanti tombolnya pun berganti aran. Lalu misalnya bila kita tak ingin menampilkan tombol submit bertuliskan Pasang Bannerku, kita juga bisa menggantinya dengan gambar sendiri. Untuk itu kita bisa mengganti bagian :
<input value="Pasang Bannerku" name="go" type="submit"/>
dengan
<input type="image" src="http://www.blogku.com/gambarsubmit.gif"/>

Ingat ya, tombol ini bila sudah terpasang dan diklik pengunjung, maka akan memunculkan jendela mini untuk mengkonfirmasi di blog mana banner akan dipasang. Tentu hanya blog dengan tipe serupa (menggunakan layout) yang bisa diaplikasikan. Jadi bila ingin aman, kode sebelumnya juga masih layak untuk dipasang. Hanya saja, pilihan kali ini jadi lebih banyak, dan memudahkan untuk penggunanya. Siapa sih yang tak ingin dimanjakan dengan kemudahan?

Contoh penerapan ada di bagian sidebar blog ini dengan titel "Edittag's Banner".

Untuk memasangnya, salin kode tadi ke dalam elemen halaman dengan pilihan HTML/javascript.

Tag : memasang banner di layout.


Kabarkan ke teman blog ini

Free Tell-a-Friend by Bravenet.com

5 komentar:

  1. hmm.. pernah liat juga neh.. dimana ya... sebangsa kali'..:)

    BalasHapus
  2. sebangsa mungkin...karena setanah air jelas bukan :)

    BalasHapus
  3. ooo jadi gitu caranya !

    BalasHapus
  4. Ok mas. saya sudah pasang banner-nya.
    mudah-mudahan sampean berkenan memasang link saya.
    hatur nuhun.
    wasalam
    belajarblog80.blogspot.com

    BalasHapus
  5. Anonim10:48 PM

    thank you,... baru ngerti sekarang

    BalasHapus

Kamu bisa dapetin ilustrasi wajah yang sesuai dengan wajah kamu di moselo.com/Bikingemeys. Jangan lupa ada promo jika pesan dari aplikasinya langsung.