Pada tanggal 13 Mei 2007 lalu, Syafiq Baktir, sang pemilik blog iwanfalsmania mendapati deksripsi berikut akan keberadaan blognya di mesin pencari Google :
Kepada 'Iwan Fals' yang telah mewarnai jiwa dan semangat bangsa yang terus terpuruk ini, aku nantikan selalu tajam lirik dan kegarangan lagu - lagumu. ...
www.iwanfalsmania.blogspot.com/ - 136k - Tembolok - Laman sejenis
Satu hal yang merisaukan dari penangkapan ini adalah deskripsi blognya. Kurang mendukung penjelasan akan keberadaan blognya yang kaya akan konten salah satu legenda musik Indonesia. Sangat berbeda bila menemukannya pada mesin pencari Yahoo dengan hasil berikut :
iwan fals unofficial site ... Semoga media tentang Iwan Fals yang sangat sederhana ini dapat memberi manfaat bagi kita semua. ...
www.iwanfals mania.blogspot.com - 139k - Cached - More from this sitePemberian deskripsi yang menopang keberadaan blog memang sangat efektif untuk memberi kesan positif bagi pencari informasi melalui mesin pencari. Jadi tak salah bila pemiliknya ingin menemukan kata yang tepat untuk menggantikan deskripsi blognya yang ditangkap mesin pencari.
Dan cara yang paling tepat untuk memberikan informasi kepada mesin pencari adalah melalui penggunaan meta tag. Seperti yang pernah dibahas sebelumnya, mesin pencari akan menelusuri konten suatu situs/blog berurut dari informasi yang tertulis di bagian awal sebuah halaman. Ini tentu sangat menguntungkan dengan pemasangan meta tag yang diposisikan dibagian HEAD. Dengan begitu, pemasangan meta description :
'Iwan Fals Mania Unofficial Site - Tentang Iwan Fals'
dengan meta keywords : 'Iwan Fals'
akan sangat mungkin mendapati hasil yang berbeda pada deskripsi blog hasil pencarian saat ini yang menjadi :
Iwan Fals
Iwan Fals Mania Unofficial Site - Tentang Iwan Fals.
www.iwanfalsmania.blogspot.com/ - 139k - Tembolok - Laman sejenis
Sangat memuaskan hasilnya. Selamat Bang Syafiq!
Terima kasih Agus. :)
BalasHapusemang bener sih kalau tag yang tepat akan mempengaruhi posisi di google. sejauh ini rasanya emang seperti itu kok. thanks buat masukannya.
BalasHapusbenar, posisi di google menjadi tujuannya. jadi sangat pantas untuk dibubuhkan dalam kode blog kita 'kan?
BalasHapusitu keywordnya lebih dari satu gimana yah. kalo pake koma kok salah yah :((
BalasHapuskeyword memang usahakan untuk lebih dari satu, agar makin banyak yang bisa ditangkap, penggunaan koma tak menimbulkan masalah, ada peringatan seperti apa munculnya?
BalasHapusCara pakai meta tag sich gimana !? tolong kasih cotoh script meta tag dunks !!! :o
BalasHapuscontoh bisa dicek di :
BalasHapushttp://edittag.blogspot.com/2007/04/blogger-meta-tag-description-and.html
thanks untuk postingannya om, saya coba dulu masuk2in meta tag ke bbbrp blog saya di blogger.com
BalasHapus