1. Berkuasa melakukan zooming text
Hingga ukuran berapapun, meski memiliki ukuran pixel tertentu.IE hanya mendukung lima ukuran dan tidak memiliki shortcut di keyboardnya.Ini sangat menguntungkan bagi pengguna yang memiliki masalah penglihatan bila menemukan situs yang menggunakan huruf berukuran kecil.
2. Pilih text dan siap melakukan pencarian
Coba select text tertentu, dan klik kanan, hasilnya akan membawa kita ke dalam pilihan beberapa menu lalu pilih 'Search' untuk melakukan pencarian dengan text yang telah kita seleksi.
3.Menyisipkan mouse diantara text
Saat membuka Mozilla coba tekan F7 maka kursor akan muncul dalam halaman.Bisa digunakan untuk melakukan navigasi sebuah halaman dan memilih text cukup dengan keyboard.baca
4.Lihat source kode hanya bagian tertentu
Lakukan seleksi text terntu, klik kanan, lalu tekan sembarang tombol di keyboard.Muncullah source yang sedang kita seleksi.
5.Properties dialog memungkinkan kita melihat berbagai informasi mengenai beragam sintak.
Klik kanan pada tautan tertentu atau pada gambar ataupun lainnya,dan lihat infonya tentang hal itu,seperti halnya bahasa dan tautan apapun yang akan terbuka di jendela yang baru.Jendelanyapun bisa kita resize.
6.Intip scripts dan stylesheets secara langsung.
Mozilla mempu menampilkan scripts dan stylesheets langsung sebagai plain text tanpa aplikasi terpisah yang sanggat berguna bila kita ingin melihatnya secara singkat.Sedang IE hanya akan mendownloadnya tanpa menampilkannya secara langsung.
7.Beragam pilihan font.
Kita bisa mengontrol penggunaan font,termasuk penggunaan CSS fonts. Buka menu Tools, Option, Fonts & Colors.
8 Dapat menyunting ukuran font minimum
Tentu ini sangat berguna bagi situs tertentu.Perintahnya dibagian Tools,option,Fonts & Colors.
9.Memiliki beragam character Encoding
Ini tentunya berguna untuk mengunjungi situs yang memiliki perbedaan MIME.Misalnya melihat MIME dalam bahasa Jepang,dll.
10.Mendukung text blinking/berkedip
Tentunya tag didukung penuh,tapi kitapun bisa menggunakan CSS 'text-decoration: blink'.
11.CSS min/max-width/height
Kita bisa mengeset maksimum atau minimum font untuk disesuaikan dengan menggunakan tag CSS.
12.CSS position:fixed
Ini memungkinkan suatu konten berposisi tetap pada bagian tertentu di jendela.Bila pengguna melakukan scrolling,konten akan berada tetap pada posisinya.
13.Mendukung CSS3 selectors.
14.Mendukung beberapa ekstensi CSS properties
15.Mendukung 'favicons' dalam beragam format
GIF,JPEG,PNG,MNG,XBM,BMP,ICO,bahkan kita bisa membuatnya animasi bila 'butuh sangat'. IE hanya mendukung BMP dan ICO format.
Note : Perbandingan ini menggunakan parameter Mozilla browser component (version 1.2) dan IE (version 6.0).
Yang lain mau menambahkan?
Nih ada lagi:
BalasHapus1.Popup Blocking Sebagai pengantar, Tim Flexbeta mengatakan "Pada saat ini, sebuah internet browser tanpa popup blocker layaknya sebuah koneksi broadband tanpa firewall". Popup Blocker builtin dari Mozilla Firefox dinyatakan lolos uji oleh tim tersebut setelah diuji pada halaman tes di http://www.popup-blocker.info. Popup blocker dari mozilla mampu menutup 200 window popup yang diujikan sedangkan Internet Explorer???? nihil
2.Download Manager Download manager memungkinkan kita untuk mengontrol file-file download kita. Dengan Download manager builtin dari Mozilla kita dapat menghentikan sementara untuk kemudian dilanjutkan pada lain waktu (persis layaknya aplikasi download manager), sementara di IE 6 kita tidak menjumpai hal tersebut (catatan penulis: mungkin nanti pada IE yang builtin pada Longhorn kita akan menjumpai hal tersebut, menurut saya pribadi yang pernah mencobanya kurang begitu baik juga). Di Firefox terdapat summary tentang ukuran file download,lokasi download sedangkan pada IE tidak kita jumpai.
3.Tab Browsing Anda pernah browsing di banyak situs dengan IE? Anda diharuskan pula membuka banyak window baru, Menjengkelkan bukan? Panel anda akan sangat penuh dengan IE-IE yang anda buka, pusing bukan?Nah di Firefox anda tidak harus membuka window baru, terdapat tab browsing jadi anda hanya perlu satu window dan bisa browsing pada banyak situs dengan fitur tab browsing.
4.Search Engine Terintegrasi Mozila Firefox sudah terintegrasi Search Engine untuk memudahkan pengguna, sedangkan IE belum.
5.Kemudahan Option Menurut Tim Review Option dalam konfigurasi antara Firefox dengan IE lebih mudah Firefox.
6.Halaman Info Dengan klik kanan Firefox (pada pengguna PC) anda akan disajikan halaman info dari web yang bersangkutan.Di IE belum tersedia.
7.Respon lebih cepat Pada webpage tertentu Mozilla Firefox akan lebih cepat memberikan respon dibandingkan dengan IE.
8.Menjaga Format HTML Ketika mengkopi teks html pada browser ke notepad misalnya, maka Firefox akan menjaga format tampilan sebagaimana tampilan di browser, sedangkan IE tidak (coba aja...!) atau lihat di review.
9.Keamanan Tim Flexbeta mengklaim bahwa Firefox lebih aman dibanding IE.
10.OpenSource Yang ini tidak perlu dijelaskan lagi.
11.Antar muka yang lebih bersih Tampilan Firefox lebih bersih dibandingkan IE ataupun Opera. Firefox mempunyai ruang lebih 2% dibanding Mozilla, 4 % dibanding IE dan 10% dibanding Opera. Jadi untuk browsing akan lebih lapang.
12.Ukuran download lebih kecil Mengabaikan integrasi IE dengan Windows, maka ukuran file download Firefox lebih kecil dibanding IE.
13.Block Image Dengan mengklik kanan pada Image, maka user dapat memblok image dari halaman web tersebut. Hal ini berguna jika pada halaman web tersebut terlalu banyak image dan menginginkan cepatnya loading. nah di IE ini belum tersedia.
source: http://www.infolinux.co.id/article.php?tho...rder=0&sid=1645