Ya, masih tulisan seputar permasalahan di perambah (browser).
Termasuk juga keluhan yang sering terlontar di messenger edittag. "kok aku 'ga nemu bagian untuk mengupload gambar atau menyeting tulisan agar tercetak miring di editor blogger ya?".
Nah, bila kita pernah menemui kejanggalan serupa, entah di warnet misalnya yang kita tak mengetahui kondisi pemakaiannya, maka ada baiknya melanjutkan membaca tulisan ini. Atau bisa pula direkomendasikan untuk temen blogger yang masih menemui kesulitan menyeting paragraf rata tengah karena ketiadaan toolbar di editornya.
Berikut adalah tampilan dari toolbar yang sudah disebut dimuka.
Ok, sudah paham kan dengan istilah toolbar yang dimaksud disini?
Bagi kita yang sering menggunakan Mozilla sebagai perambahnya ikuti langkah berikut untuk memanggil toolbar yang hilang :
1. Klik tab Tools, lalu masuk ke pilihan Options...
2. Pilih tab Content, lalu centang pada bagian Enable JavaScript.
3. Tutup dengan mengeklik tombol OK.
(langkah diatas menggunakan Mozilla Firefox versi 2.0.0.4)
Untuk pengguna Internet Explorer (edittag menggunakan IE versi 7.0 saat mencoba mengaktifkan Javascript) :
1. Klik tab Tools, pilih bagian Internet Options.
2. Pilih tab Security, lanjutkan pilih Custom Level...
3. Scroll ke bawah hingga menemukan bagian berlabel Active Scripting.
4. Pilih Enable, dan klik OK.
5. Klik OK sekali lagi untuk menyimpan perubahan.
6. Klik Yes untuk konfirmasi dan klik lagi OK.
7. Tutup dan buka kembali perambahnya.
Nah, kini tak perlu lagi mengunggah gambar menggunakan Picasa hanya karena alasan tak menemukan lagi ikon berupa foto pemandangan lagi kan?
Tag : menyeting mozilla, toolbar di editor, editor blogspot.
Pengikut
6 komentar:
Kamu bisa dapetin ilustrasi wajah yang sesuai dengan wajah kamu di moselo.com/Bikingemeys. Jangan lupa ada promo jika pesan dari aplikasinya langsung.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Postingan Populer
-
Nokia Indonesia merilis varian Asha terbaru. Seri untuk kelas bawah ini hadir dengan sentuhan baru. Terutama dari segi kemudahan berbagi fil...
-
Setelah kita memiliki blog tentu yang perlu dilakukan selanjutnya adalah mengelola dan mempublikasinya. Mengelola berarti selalu melakukan p...
-
Seakan diingatkan oleh Mbak Hanan karena di blog saya belum pernah menulis tentang bagaimana membuat link read more disetiap postingan blog...
bisa dicoba nih tips nya..thanks info nya mas.
BalasHapusuntuk opera mana mas? Duh padahal lagi butuh banget nih. :(
BalasHapusuntuk Opera, baik versi 9 atau 8 gunakan langkah berikut :
BalasHapus1. klik Tools, lalu Preferences....
2. klik tab Advanced cari submenu Content dan centang bagian Enable JavaScript.
3. tekan OK untuk menyimpan.
kalo di macintosh, kok toolbar (gini yak mas? :d) gak muncul yak? adakah solusinya?
BalasHapusmakasih banyak niih buat tipsnya..tapi buat yang di firefox saya gak berhasil meskipun udah enable javascript..
BalasHapuscuma yang di IE aja yg bisa..dan itu juga terimakasih banyak..jadi gak pusing2 lagi ma si PIcasa..picaseubeuleun.. :) thx yaa
eh, ternyata sekarang udah bisa..thx banget lo atas infonya..
BalasHapusternyata java-nya musti diupdate dulu..
terus software popup blocknya musti mati dulu..baru bisa ada toolbarnya..
makasii yaaahh