Pengikut

Ping.fm, Help You Post to Blogger

Beginilah nikmatnya melihat geliat para developer dunia merancang alat bantu yang sesuai dengan keinginan. Pernah mengalami kesulitan saat mengupdate blog di blogger? mungkin karena koneksi yang kita pakai tak mengijinkan untuk mengakses blogger.com, atau bisa pula karena repot saat password ditolak saat hendak log in?

Kenapa tidak gunakan layanan dari Ping.fm? layanan ini memang terbilang membantu menghindari kemungkinan diatas. Alih-alih hanya ingin memudahkan posting di blogger, disini kita malah ditawari banyak sekali pilihan guna mengupdate akun-akun kita di tempat lain. Semisal di twitter, hi5, facebook, myspace, maupun LiveJournal.

Jadi jangan kaget bila nantinya ketagihan dengan log in di Ping.fm untuk kesemua kebutuhan mengakses dan mengupdate akun-akun milik kita. Ibaratnya ini adalah pintu besar yang menyambungkan dengan pintu-pintu lainnya. Bahkan keperluan ini juga bisa dibantu dengan mengandalkan Yahoo! Messenger yang kita punya untuk membuka semua akun yang didaftarkan di Ping.fm. Hanya dibutuhkan keuletan untuk menyetel hal tersebut.

Bagaimana bila kita mulai dengan keperluan mengupdate blog? di Blogger tentu saja. Untuk memulainya, kita jelas memerlukan akun. Akses halaman pendaftarannya, lalu isikan formulir yang tersedia dengan data yang kita miliki. Untuk bagian Beta Code, sertakan isi berupa "dreamofping" (tanpa tanda petik). Saat itu juga kita bisa langsung masuk ke Dashboardnya. Langkah ini terhitung praktis, karena kita tak perlu membuka email untuk sekedar konfirmasi alamat email yang kita daftarkan.

Perhatikan pada halaman Dashboard ini, kolom sebelah kanan berlabelkan Social Services. Pada baris kedua, terdapat logo Blogger. Klik sebelah kanannya (Not Setup), untuk membawanya pada halaman log in ke Blogger.com.

Isikan dengan Username dan Password yang kita punya. Tak lupa perhatikan kolom sebelah kanan yang menyertakan 3 pilihan, dan kita pilih di bagian Blogging.

Lalu akan ada nama-nama blog (bila kita punya banyak blog dalam akun blogger.com) yang bisa kita pilih akan dikemanakan postingan saat kita menulis di Ping.fm.

Anggap kita memiliki blog dengan Judul "Beta pakai", maka nantinya saat kita menuliskan sebuah artikle di Ping.fm dan kita pilih fitur Blog, maka artikel tadi akan diteruskan ke blog "Beta pakai". Semudah itu.

Untuk keperluan mengupdate blog, masuk ke bagian Dashboar, lalu di kolom kanan akan ada isian pesan.Tak lupa untuk memperhatikan pilihan dibagian Ping My, kita pilih Blog. Setelah pesan selesai ditulis, klik tombol Ping It.

Selesai. Kita akan bisa melakukan cek apakah pesan untuk posting kita masuk ke blog, dengan mengakses halaman blog di jendela baru. Hanya saja, untuk saat ini, Ping.fm hanya mampu menjembatani pesan posting untuk blog yang tidak menyertakan verifikasi kata di blognya. Namun bila blog kita memang tak menyertakana verifikasi kata, pilihan menggunakan Ping.fm memang layak dicoba.



17 komentar:

  1. Mantap Kang tutornya, thanks :)

    BalasHapus
  2. Anonim7:13 PM

    kang herry jarang update namun sekali posting pasti sangat berguna. thanks kang langsung ke TKP :)

    BalasHapus
  3. pengennya sih tiap hari om :)

    BalasHapus
  4. Anonim3:41 PM

    apa ini duo mybloglog dengan meebo?

    BalasHapus
  5. keren nih mas..bisa menghemat waktu..meluncur :)

    BalasHapus
  6. Anonim1:10 AM

    nambah ilmu lagi nih kang, tutorilnya maknyussss :)

    BalasHapus
  7. Anonim8:40 AM

    Keren kang infonya, layak dicoba nih. Matur suwun kang... :)

    BalasHapus
  8. selamat menikmati ping.fm semuanya...

    BalasHapus
  9. Anonim9:50 AM

    sudah cuba teknik anda ini dah ternyata bagus sekali. tak susah2 lagi

    BalasHapus
  10. Anonim12:08 AM

    Thanks mas Agus.. Langsung ke TeKaPe..

    BalasHapus
  11. wah keren nih infonya...
    thx mas agus

    BalasHapus
  12. Anonim7:03 PM

    sudah coba kok betacodentya gak bisa gimana ya...

    BalasHapus
  13. Saya mau coba ini kang.. makasih ya kang..

    BalasHapus
  14. Anonim11:12 PM

    mantap tutornya tapi ada nadka untuk wordpress ... :)

    BalasHapus
  15. betacode dan isian kodenya masih valid...

    untuk wordpress ya? wah iya tuh, ikonnya blum ada disitu ya?

    BalasHapus
  16. Saya mencoba ternyata kodenya sudah tidak valid sekarang kang.. tapi setelah saya googling akhirnya dapet juga..

    Sekarang kode yang masih valid "pingdactyl" Sekedar share.

    Sekalian mau menyampaikan kang, saya juga mau posting tentang ini. (tapi belum publish sih)

    BalasHapus
  17. info yg top markotop..
    makasih mas agus,,langsung cek TKP

    BalasHapus

Kamu bisa dapetin ilustrasi wajah yang sesuai dengan wajah kamu di moselo.com/Bikingemeys. Jangan lupa ada promo jika pesan dari aplikasinya langsung.

Postingan Populer