Tukar link memang penting. Punya potensi strategis untuk mendongkrak reputasi, atau Page Rank untuk singkatnya. Dipercaya atau tidak, memang cara ini terhitung mudah dipahami alurnya. Seperti halnya membangun jaringan. Bila punya pijakan yang kuat (menerima pertukaran link), maka secara perlahan levelpun bisa terangkat. Tak peduli link dari saja,entah dari PR yang lebih besar,lebih kecil atau sama. Sebab banyaknya link yang kita terima tentu punya pengaruh yang kuat untuk mempertegas posisi blog kita.
Jadi, jangan terlalu sibuk untuk menunggu pinangan dari blog dengan PR lebih tinggi menawarkan tukar link di tempat kita (biasanya jarang ya?). Lalu bagaimana dong? Lebih baik gunakan yang anda miliki saat ini. Mengumpulkan link dari teman yang terbilang bernasib sama juga boleh jadi pertimbangan bagus. Modalnya? cukup aktifkan fitur komentar dan juga sediakan kotak berbagi pesan (shoutbox).
Shoutbox memang bisa pengaruh ke nilai PR? Ow, sabar teman! meski tak serta merta menjadi tolak ukur, namun arahan menggapai nilai tinggi bisa diraih dari cara mudah ini.
Coba perhatikan, fitur komentar biasanya lebih sering terisi oleh temen blog yang terbilang rajin berkunjung. Memang mereka menyadari akan perlunya meninggalkan jejak di komentar sebuah posting. Atau bila ada yang terselip nama-nama yang terbilang "baru", tentu kebanyakan didapat dari bantuan mesin pencari seperti Google.
Kelompok kecil ini datang dengan berbekal pencarian topik yang spesifik. Misalnya mereka yang ingin tahu "cara merubah header blogger". Nah, terkadang hasil pencarian google merujuk ke sebuah posting yang ada dalam blog kita. Lalu untuk sekedar berterimakasih atas tulisan kita, seringkali mereka gunakan jalur pengisian komentar ini. Bahkan, saat masih bingung dengan posting yang dia baca, komentar juga dipilih untuk meninggalkan pertanyaan lebih lanjut. Dari kedua pola ini (baik komentator langganan maupun pendatang baru), sangat jarang ditemui keinginan untuk bertukar link (buka berarti tak ada sama sekali loh ya!).
Pemandangan ini sangat berbeda bila menilik pada apa yang biasa ditemui di kotak Shoutbox. Kotak ini terbukti menjadi sasaran empuk para penggiat blogwalking. Kaum yang terbilang haus akan tukar link. Tentu bukan tanpa alasan mereka memilih untuk repot-repot menyambangi blog satu persatu. Dalam perjalanannya, mereka terkadang mengobservasi blog mana yang tepat untuk keperluan tukar link.
Belum lagi menyebut keuntungan lain yang diterima saat mereka meninggalkan link di kotak pesan : yakni mendapatkan kunjungan dari sesama pengisi kotak shoutbox. Ini adalah sebuah bonus yang sering didapat para pengisi setia kotak shoutbox. Mendapatkan kunjungan gratisan, bahkan menemukan teman sesama pencari tukar link. Jadi tanpa perlu mencari, mereka terkadang datang dengan sendirinya membantu pertukaran link.
Jadi jangan abaikan perkara memasang shoutbox ya, bisa jadi kekuatan PR juga ditentukan oleh banyaknya pengunjung yang menitipkan pesannya disana :) (wah jadi menghayal ya)
Pengikut
30 komentar:
Kamu bisa dapetin ilustrasi wajah yang sesuai dengan wajah kamu di moselo.com/Bikingemeys. Jangan lupa ada promo jika pesan dari aplikasinya langsung.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Postingan Populer
-
Nokia Indonesia merilis varian Asha terbaru. Seri untuk kelas bawah ini hadir dengan sentuhan baru. Terutama dari segi kemudahan berbagi fil...
-
Setelah kita memiliki blog tentu yang perlu dilakukan selanjutnya adalah mengelola dan mempublikasinya. Mengelola berarti selalu melakukan p...
-
Seakan diingatkan oleh Mbak Hanan karena di blog saya belum pernah menulis tentang bagaimana membuat link read more disetiap postingan blog...
pertamax (wah om udah jadi seleb blog nie :D)
BalasHapusuntung barusan shoutboxku udah jadi, dan temen tukeran linkku yang pertama ya om Agus Hery ini, makasih ya om dah mau tukeran link, walaupun baru bikin hari ini blognya :D
klo begitu beruntuk banget ya saya bisa bertukaran link dengan Kang Agus, dan beta beruntungnya aku membaca postingan ini.
BalasHapusSatu yang ingin saya tanyakan? berapa lama sebuah blog. untuk bisa ber PR, berapa waktu tercepatnya, dan berapa waktu harus bersabar?
saya baru di dunia blogger, tolong minta pendapatnya donk KANG!!
kalo meta2an gitu dah nggak jaman ya kang :D
BalasHapuskatanyah mang google dah nggak masuk itungan buat meta
Untuk kapanpun, biasanya periodisasi pengupdatean nilai PR berlaku 3-4 bulan sekali, bila juli lalu google sudah mengupdate, itu berarti sekira bulan oktober akan kembali berganti. Nah akan lebih optimal bila optimalisasi dimulai di bulan pertama setelah pergantian PR. Nah, makanya tak heran ada pula yang mendapat PR hanya dalam 2 bulan, karena pertimbangan diatas.
BalasHapusMatt Cuts malah masih percaya bila pemasangan meta masih punya andil cukup. Beberapa domain baru yang diberi meta tag juga maish terlihat optimal nih kang bumi-langit.
wah thenk kyu mas bwt infonya untung aku dah psg shout box walaupun msh sdkt yg ksh pesan but thank u all
BalasHapusisi blogroll itu idealnya maksimal berapa link bos?
BalasHapusterima kasih mas info-nya, berguna banget terutama bagi saya,...
BalasHapussekalian numpang lewat ya mas
terima kasih mas Infonya, sangat bermanfaat sekali,...
BalasHapuswuih infonya yahud nih,,,langsung dicoba ah,, thx ya mas
BalasHapusmakasih info nya mas....bunda mah jalan terus ke SB2 temen2 ha.ha. maklum baru...
BalasHapusoowh shoutbox buat itu yah ?? *GapTek MODE ON*
BalasHapushhe saia kira buat ngobrol2 biasa doang :P
makasi info nya :D
Tapi kadang shoutbox juga dipenuhi spam :D
BalasHapusapa link yang terdapat di shoutbox bakalan berpengaruh pada PR kita? bukannya itu content yang diload dari javascript?
BalasHapuslink yang terdapat di dalam shoutbox biasanya akan diperlukan untuk tidak diindeks, terpengaruh oleh no-follow yang secara otomatis ditambahkan oleh penyedia shoutbox.
BalasHapusjadi memang tak akan mempengaruhi PR kita, dalam kaitan teknis diatas. hanya saja shoutbox paling sering dipakai untuk media pertukaran link,nah pertukaran ini yang bisa berpengaruh ke PR.
masang shoutbox gimana??
BalasHapussaya masih g ngerti cara naikkin PR mas...
BalasHapuscaranya nge-link gmn? kalau saya mau nge-link edittag gmn?...mohon bantuannya....
mau ngelink edittag? coba perhatiin di bawah banner edittag di kanan, di bawahnya ada tulisan "Klik tombol ini untuk pasang banner Edittag di blogmu", nah coba klik, nanti otomatis akan terpasang.
BalasHapuskang mau donk tuker link nya...banner akang sudah saya masukin di blog saya http://ceritacinta-di.blogspot.com
BalasHapusditunggu ya kang back linknya
ui tekuran link yuk :) ningkatin page rank
BalasHapusitu salah satunya kan Mas ya dalam cara meningkatkan PR,makasih infonya ya.
BalasHapusbener, hanya salah satu saja.
BalasHapusCoba deh tukeran link sama saya...
BalasHapushttp://www.putrabintangtimur.com
http//putrabintangtimur.blogspot.com
http://www.sinkretek.webs.com
Pokoknya berkaitan dengan ROKOK HERBAL & ROKOK KESEHATAN....
resep itu terbukti manjur mas agus,,
BalasHapushal tsb juga membuktikan klo hidup ngeblog itu tidak bs sendirian & pasti butuh pengunjung.
btw,sekalian nanya, pd saat tertentu knp PR kadang2 turun sendiri atau justru hilang tp di lain waktu muncul lg.
tr kasih, penecerahanya saya tunggu
mas... tukeran link ya..
BalasHapusartikelnya menarik..
kalo mau kunjungi blog saya di easyfunit.blogspot.com
thanks ya
PR memang diprogram untuk dinamis, artinya berganti-ganti. Penyebabnya banyak hal, beberapa bisa kita baca dari artikel2 ttg SEO, namun sisanya ada hal yang memang Google saja yang menentukan.
BalasHapusAku belajar ngeblog lewat buku yg kudapat di gramedia dan selanjutx belajar lewat blog mas Agus mas linkx udah kupasang link. please bantuin balik yh mas buat naikin PR sebelum dan seseduahnya sy ucapkan terima kasih banyak.
BalasHapusBuku yg kumaksud adalah buku mas Agus "Meraup dolar lewat blog". Thx
BalasHapusbusett..banyak bgt yah yang komen...hiks..blog gw belum ada yang komen nih,padahal dah satu bulan berdiri...promosi udah lumayan...padahal postingan juga ga jelek2amat...napa yah orang2 ga mau comment di postingan gw?
BalasHapusplis helep me...
wah boleh juga tuh ide-nya. thanks ya.
BalasHapus--------------------------
WisataBandung
aku kira cuman buat gaya2an aja :D hehe
BalasHapus